Empat Pasang Calon Bupati Bupati Tangerang

Written By Unknown on Sabtu, 20 Oktober 2012 | 09.35

Sabtu, 20 Oktober 2012 | 07:32 WIB

TEMPO.CO, Tangerang--Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tangerang mengumumkan empat pasangan calon bupati dan wakil bupati Tangerang yang lolos ke babak berikutnya. Keputusan KPU itu disiarkan setelah rapat pleno alot hingga mendekati pukul 24.00 WIB malam Jumat, 19 Oktober 2012.

"Kami akui pleno cukup alot, karena kami tidak ingin disalahkan dan berharap keputusan sesuai undang-undang. Kami umumkan karena adanya status boikot (wartawan)," kata anggota KPU Kabupaten Tangerang Badrus Salam.

Badrus mengakui lima anggota KPU alot membahas pasangan Aden Abdul Khalik-Suryana yang dukungan pengusungnya Partai PNUI menarik diri karena konflik internal partai.

Ketua KPU Kabupaten Tangerang Djamaludin mengatakan memutuskan meloloskan Aden-Suryana demi tidak adanya anarkhisme. "Kalau ada yang menggugat secara hukum, itu hak masyarakat," kata Djamaludin.

KPU Kabupaten Tangerang akhirnya memutuskan empat pasang calon itu adalah
Aden Abdul Kholiq- Suryana (Densus ) diusung PPP, PPNUI. Dua hari sebelum penetapan calon, pengurus PPNUI menarik dukungan dan melapor ke KPU Kabupaten Tangerang.

Aden adalah adik tiri Gubernur Banten, Ratu Atut Chosiyah. Namun secara garis partai, pencalonan Aden tidak didukung Atut. Gubernur satu-satunya wanita di Indonesia itu mendukung Ahmed Zaki Iskandar yang merupakan anak sulung Bupati Tangerang Ismet Iskandar. Zaki dan Atut sama-sama bernaung di partai beringin, Golkar.

Zaki berpasangan dengan Hermansyah seorang birokrat yang terakhir aktif sebagai sekretaris daerah. Keduanya selain Golkar diusung Hanura, Gerindra, PKS, PKB, PBR dan PBB.

Pasangan ketiga adalah Ahmad Subadri dan M. Aufar Sadat Hutapea (Badar) yang diusung Partai Demokrat. Aufar adalah kekasih artis Olla Ramlan.

Terakhir, Achmad Suwandi dan Muhlis yang disokong PDIP dan PAN. Suwandi merupakan adik Walikota Tangerang, Wahidin Halim.

KPU juga memutuskan pasangan Syaiful Hidayat-Een Nurhaeni dari jalur independen gugur karena tidak memenuhi persyaratan. "Syarat paling sedikit dukungan, seharusnya 8.8564 kartu tanda penduduk (KTP). Tapi pasangan ini hanya mampu mengumpulkan 6.066 dukungan KTP," kata Djamaludin.

Selanjutnya empat pasang calon ini hari ini Sabtu, 20 Oktober 2012 dijadwalkan mengambil nomor urut di Hotel Contry Club Lippo Karawaci pukul 14.00 WIB.

AYU CIPTA


Anda sedang membaca artikel tentang

Empat Pasang Calon Bupati Bupati Tangerang

Dengan url

http://kotabesarana.blogspot.com/2012/10/empat-pasang-calon-bupati-bupati.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Empat Pasang Calon Bupati Bupati Tangerang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Empat Pasang Calon Bupati Bupati Tangerang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger