Misteri Kapal Hantu di Kelapa Gading

Written By Unknown on Minggu, 07 Oktober 2012 | 09.35

Minggu, 07 Oktober 2012 | 04:46 WIB

TEMPO.CO , Jakarta: Sekelompok remaja belasan tahun terlihat bersimbah keringat dan ngos-ngosan setelah keluar dari Kapal Hantu La Piazza. Bahkan di antara mereka ada yang menangis, ada pula yang langsung tertawa terbahak-bahak hingga terduduk di lantai.

"Rasanya campur aduk, serem, takut, dan lucu," kata pengunjung Kapal Hantu, Fahmi, Desi, dan Wawan, di La Piazza, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu, 6 Oktober 2012. Ketiga remaja berumur 15 tahun ini menceritakan pengalaman heboh mereka ketika memasuki ruangan uji nyali itu.

Dengan bersemangat Wawan bercerita, ia sempat dikepung oleh salah satu hantu di ruangan berbau kemenyan itu. Desi lain lagi, ia mengatakan sempat teriak didekati hantu pocong di dalam ruangan gelap itu. Sedangkan Fahmi mengatakan, "Sandal saya sampai lepas saat akan dikejar hantu gundoruwo di dalam. Untung sempat saya ambil lagi," kata Fahmi tertawa mengenang pengalaman lucunya itu.

Dalam menyambut Halloween, La Piazza, Kelapa Gading, Jakarta Timur menghadirkan Misteri Kapal Hantu di pusat perbelanjaan itu. Berbagai macam hantu dipersiapkan untuk menguji keberanian para pengunjung mall itu. Misteri Kapal Hantu terbagi menjadi dua ruangan. Mereka adalah Pulau Hantu dan Kapal Hantu.

Fahmi, Desi, dan Wawan mencoba memasuki Kapal Hantu. Di ruangan itu mereka bertemu dengan makhluk tuyul, gundoruwo, none Belanda, nenek seram, ada pula pocong serta jenis hantu lainnya. Mereka tidak hanya terpajang di salah satu sudut, namun mereka bergerak. Para hantu itu adalah manusia yang dirias sedemikian rupa menyerupai para hantu.

Menurut Desi, salah satu hantu sempat mengagetkan mereka di balik bilik berikutnya. Ada pula yang mengejar para pengunjung. Selain itu ada pula yang mengepung mereka. Saat memasuki ruangan seram berbau kemenyan itu, mereka bertiga dimasukkan secara berkelompok. "Kami tadi masuknya sekitar berempat belas. Tapi kepisah karena lari-larian," kata Wawan bersemangat.

Misteri Kapal Hantu yang sudah berlangsung sejak 13 September lalu akan terus dibuka hingga 4 November 2012. Kegiatan ini sepertinya sangat diminati anak muda. Mereka menghabiskan malam minggu mereka di pusat belanja ini. Para remaja ini datang ada yang dengan teman se geng atau dengan  kekasih. Dari pantauan Tempo pada Sabtu, 6 Oktober 2012, antrian pintu masuk ruangan seram itu terlihat penuh. Petugas harus bersusah payah mengatur ratusan pengunjung yang mengantri untuk menguji keberanian mereka.

Harga tiket masuk yang terjangkau pun sepertinya cukup menarik para remaja yang masih duduk di kelas 3 SMP ini untuk mengunjunginya. "Kalau Rp 25 ribu untuk berdua sih, masih murah," kata Fahmi.

Harga tiket rumah hantu ini pada Senin hingga Kamis seharga Rp 20 ribu untuk berdua. Sedangkan pada saat akhir pekan, yaitu pada Jumat hingga Minggu, harganya mencapai Rp 25 ribu untuk berdua. Pada hari kerja, wahana ini terbuka antara pukul 17.00 hingga pukul 23.00 WIB. Sedangkan pada Jumat hingga Minggu, wahana ini tersedia antara pukul 16.00 hingga 24.00 WIB. Jadi, berani rasakan sensasinya?

MITRA TARIGAN

Terpopuler:
Jokowi: Jangan Memuji Saya 
Warga Solo Berdesakan di Acara Pamitan Jokowi 
Gran Melia Terbakar, Jalan Rasuna Said Padat
Tangis Haru Pegawai Negeri DKI Antar Fauzi Bowo
Akhiri Masa Jabatan, Foke Diarak ke Rumah 


Anda sedang membaca artikel tentang

Misteri Kapal Hantu di Kelapa Gading

Dengan url

http://kotabesarana.blogspot.com/2012/10/misteri-kapal-hantu-di-kelapa-gading.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Misteri Kapal Hantu di Kelapa Gading

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Misteri Kapal Hantu di Kelapa Gading

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger