Jalur Cilebut-Bojonggede Hari Ini Normal

Written By Unknown on Rabu, 12 Desember 2012 | 09.35

Rangkaian kereta khusus wanita saat mencoba jalur rel kereta di Desa Cilebut Timur, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, Minggu (26/11). TEMPO/Dian Triyuli Handoko

Rabu, 12 Desember 2012 | 08:33 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (KAI) berencana mengoperasikan jalur Cilebut-Bojonggede, Jawa Barat, secara normal hari ini. "Jam 15.00 nanti rencananya akan dioperasikan dua jalur," kata Kepala Humas KAI Daerah Operasi (Daop) 1 Jabodetabek, Mateta Rijalulhaq, saat dihubungi Tempo, Rabu, 12 Desember 2012.

Ia menjelaskan, telah dilakukan uji coba dengan kereta rel listrik (KRL) pada Selasa, 11 Desember 2012, malam. Meski kedua jalur direncanakan beroperasi normal, pengerjaan perbaikan tetap akan berjalan. Ia mengatakan proses pelebaran jalan pengaman, penguatan pondasi, serta pengerukan, masih terus berlangsung.

Menurut Mateta, masih diperlukan normalisasi atau penyesuaian jadwal. Ia menuturkan, pada jam tertentu, kemungkinan pengoperasian akan kembali ke satu jalur. Jumlah kereta pun masih belum sebanyak yang biasa dioperasikan.

KAI menjelaskan, ada dua trek di jalur Cilebut-Bojonggede, Jawa Barat. Satu trek terkena longsor dan trek lainnya retak. Trek retak, kata Direktur Utama KAI Ignatius Jonan, sudah diperbaiki.

Menurut Jonan, diperlukan 21 hari terhitung sejak 22 November 2012 untuk memperbaiki jalur itu secara menyeluruh. Hingga saat ini, KAI belum mengumumkan angka kerugian akibat terputusnya jalur Cilebut-Bojonggede itu. "Kami belum memikirkan kerugian atau biaya perbaikan, yang penting kereta bisa jalan dulu," kata Jonan pada November silam.

MARIA YUNIAR

Berita Lain:
5 Perusahaan Penyumbang Dana Terbesar di Jakarta
Menjambret Demi Anak
Dipesan, Melahirkan Pada 12-12-2012 Jam 12
Jokowi Diminta IPB untuk Tengok Tata Ruang Bogor


Anda sedang membaca artikel tentang

Jalur Cilebut-Bojonggede Hari Ini Normal

Dengan url

http://kotabesarana.blogspot.com/2012/12/jalur-cilebut-bojonggede-hari-ini-normal.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jalur Cilebut-Bojonggede Hari Ini Normal

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jalur Cilebut-Bojonggede Hari Ini Normal

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger