Jokowi Kembali Copot Kepala UPT Rusun  

Written By Unknown on Jumat, 05 Juli 2013 | 09.35

Seorang ibu bersama anaknya di dalam kompleks rumah susun Pinus Elok, Penggilingan, Jakarta Timur, Selasa (14/5). Petugas keamanan menutup akses keluar rusun karena pengelola dari Dinas Perumahan DKI Jakarta menunggak pembayaran gaji mereka. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta-Siapa sangka, nasib Kepala Unit Pengelola Teknis Rumah Susun Wilayah I Dinas Perumahan DKI Jakarta Jati Waluyo menyusul pendahulunya, Kusnindar. Pria yang dilantik akhir Januari tersebut dikabarkan dicopot dari jabatannya oleh Gubernur DKI Joko Widodo dan dimutasi ke dinas lain.

"Surat pencopotan keluar kemarin sore jam setengah enam. Ini tergolong cepat," ujar salah seoarang sumber Tempo di Balaikota Jakarta, Jumat, 5 Juli 2013.

Ia mengatakan, pencopotan Jati ini salah satunya didasarkan pada performa kerjanya. Jati diniliai kurang cekatan dalam bekerja sehingga masalah-masalah penghunian rumah susun beserta administrasinya tak bisa ditangani dengan cepat.

Menurut dia, siapa pengganti Jati belum diketahui. Pasalnya, pencopotan Jati secara resmi baru akan dilakukan hari ini. "Kurang lebih pukul 11 nanti baru dicopot secara resmi. Siapa penggantinya masih gelap, mungkin nanti sekalian diumumkan."

Jati Waluyo dilantik akhir Januari lalu setelah kepala sebelumnya Kusnindar dicopot dari jabatannya. Kusnindar, saat itu, dinilai lambat dalam menangani penghunian rumah susun Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, sehingga menghambat aliran masuk warga relokasi dari Waduk Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.

Jati Waluyo mengaku belum tahu bahwa dirinya akan dicopot hari ini. Malah, ia mengaku masih datang ke kantor hari ini. "Info dari mana? Saya malah baru tahu dari anda. Ini saya masih jalan ke kantor," ujarnya sambil tertawa ketika dihubungi melalui telepon.

Jati juga enggan menanggapi misalkan kabar dari sumber Tempo itu terbukti benar atau tidak. Ia menegaskan, ia masih masuk kantor hari ini. "Ini masih mau ngurusi masalah rusun," ujarnya.

ISTMAN MP


Anda sedang membaca artikel tentang

Jokowi Kembali Copot Kepala UPT Rusun  

Dengan url

http://kotabesarana.blogspot.com/2013/07/jokowi-kembali-copot-kepala-upt-rusun.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jokowi Kembali Copot Kepala UPT Rusun  

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jokowi Kembali Copot Kepala UPT Rusun  

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger