3.942 Polisi Amankan Jakarta Night Festival

Written By Unknown on Sabtu, 29 Desember 2012 | 09.35

Sabtu, 29 Desember 2012 | 05:10 WIB

TEMPO.CO , Jakarta: Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Rikwanto, menyatakan sebanyak 3.942 personel gabungan polisi siap mengamankan Jakarta Night Festival. "Setiap ada pusat kegiatan masyarakat (panggung) di situ tampil polisi berseragam, baik Sabhara, Reserse, Lalu Lintas," katanya dalam sosialisasi JNF di Markas Polda Metro Jaya, Jumat, 28 Desember 2012.

Dia merinci, jumlah itu terdiri dari 790 personel TNI Kodam Jaya, 967 personel Kobrimob, 240 Satuan Brimob PMJ, 225 personel Sabhara, 80 personel Intelkam, 150 personel Pamen, 338 personel Pama, 175 personel Damkar, 160 personel Dinkes, 224 personel Diishub, 620 personel Satpol PP, dan 32 personel toilet mobile.

Tidak hanya menyebar, mereka juga berjaga di 16 panggung hiburan yang tersebar. Di setiap panggung, dia menyebut, ada 120 hingga 125 personel berjaga.

Rikwanto memperkirakan, 15 hingga 20 ribu pengunjung bakal tumpah ruah di sepanjang ruas Jalan Sudirman-Thamrin untuk mengikuti JNF. Dia menyebut, tersedia pos-pos polisi di sepanjang jalan untuk menerima aduan masyarakat. "Ada pos-pos yang jelas buat masyarakat jika ada masalah."

Ketika memasuki area JNF, pengunjung juga bakal diperiksa. "Waktu memasuki Jalan Sudirman-Thamrin ada pengecekan kendaraan, maupun yang insidentil dicurigai ada senjata api, senjata tajam, dan petasan," ujar  Rikwanto.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Chryshnanda Dwi Laksana, menambahkan pengamanan juga dilakukan oleh polisi tak berseragam. "Kami ajak soft power bergerak, misal satpam di wilayah itu, dan warga masyarakat yang peduli," katanya dalam kesempatan sama.

Menyangkut keamanan kendaraan, dia pun mengimbau masyarakat parkir di lokasi yang sudah ditentukan, yaitu lapangan IRTI Monas, Masjid Istiqlal, halaman Polda Metro Jaya, dan Parkir Timur Senayan. "Jangan parkir sembarangan."

Pemerintah Provinsi DKI menggelar Jakarta Night Festival pada 31 Desember malam hingga 1 Januari dini hari. Jalan protokol, Jenderal Sudirman dan MH Tamrin ditutup secara bertahap bagi kendaraan sejak pukul 16.00 hingga 02.30 dini hari.

ATMI PERTIWI

Berita Terkait:
Libur Panjang Akhir Tahun, KAI Tambah 12 Gerbong 
Belasan Ribu Orang Mudik ke Pedalaman Papua 
Natal dan Akhir Tahun, Tiket Kereta Nyaris Ludes 
Tahun Baru, Jakarta Diprediksi Hujan Badai
Ancol dan Kelapa Gading Pusat Pesta Tahun Baru


Anda sedang membaca artikel tentang

3.942 Polisi Amankan Jakarta Night Festival

Dengan url

http://kotabesarana.blogspot.com/2012/12/3942-polisi-amankan-jakarta-night.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

3.942 Polisi Amankan Jakarta Night Festival

namun jangan lupa untuk meletakkan link

3.942 Polisi Amankan Jakarta Night Festival

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger