Ditemukan di Selokan, Jasad Bayi Hampir Tersapu

Written By Unknown on Sabtu, 16 Februari 2013 | 09.35

Murtanti menggendong bayinya di Puskesmas Kembangan, Jakarta (14/1). Bayi itu ditemukan kembali setelah sejak Jumat (8/1) diculik oleh bidan honorer sebagai pengganti bayi di kandungan yang keguguran. TEMPO/Sholla Taufiq

Jum'at, 15 Februari 2013 | 22:49 WIB

TEMPO.CO, Jakarta-Jasad bayi perempuan nan mungil ditemukan di saluran air di Kompleks Imigrasi, Jalan Daan Mogot, kilometer 14, Cengkareng, Jakarta Barat, pada Jumat 15 Februari 2013. Bayi tersebut ditemukan tukang sapu jalanan dalam kondisi terbungkus kantong plastik.

Kepala Unit Reserse Kriminal Kepolisian Sektor Cengkareng, Ajun Komisaris Choiri, memastikan bayi sudah meninggal dunia ketika ditemukan Mukhsin, si tukang sapu dari Dinas Kebersihan DKI. "Ditemukan dalam kantong plastik putih sekitar pukul 10.00 WIB," katanya.

Polisi menduga bayi itu baru dilahirkan secara prematur. Ukurannya dianggap sangat kecil. Tubuhnya juga masih memiliki ari-ari dan bernoda darah. "Bagian tengah bibir bayi itu sumbing," kata Choiri.

Bayi perempuan itu diduga dibuang tak lama sebelum ditemukan Mukhsin. Namun waktu pasti kematiannya baru bisa diketahui setelah hasil otopsi dari Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo didapat. Dengan begitu, kepolisian berharap bisa mengetahui identitas orang tua bayi dari hasil tes DNA.

Kasus-kasus yang menimpa bayi marak terjadi belakangan ini. Ada penjualan yang dilakukan sindikat terdiri dari enam tersangka yang seorang diantaranya adalah bidan. Ada pula kasus penculikan, pembunuhan, hingga yang tewas setelah ditenggelamkan ibunya sendiri di bak mandi.

ANGGRITA DESYANI


Anda sedang membaca artikel tentang

Ditemukan di Selokan, Jasad Bayi Hampir Tersapu

Dengan url

http://kotabesarana.blogspot.com/2013/02/ditemukan-di-selokan-jasad-bayi-hampir.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ditemukan di Selokan, Jasad Bayi Hampir Tersapu

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ditemukan di Selokan, Jasad Bayi Hampir Tersapu

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger