Gaya Blusukan Jokowi Ditiru Wali Kota Bekasi

Written By Unknown on Jumat, 01 Februari 2013 | 09.35

Jum'at, 01 Februari 2013 | 06:49 WIB

TEMPO.CO, Bekasi - Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi melakukan inspeksi mendadak -seperti yang biasa dilakukan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, kepada sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah di wilayah pemerintahannya, Kamis, 31 Januari 2013. "Ini sebagai bentuk evaluasi kinerja para pekerja pemerintahan," ujar Rahmat kepada wartawan.

Inspeksi dilakukan sejak pukul 07.30 WIB, dengan menyambangi tiga kantor pelayanan pemerintahan. Dari hasil inspeksi yang dilakukannya ke sejumlah instansi pemerintahan, Rahmat menemukan kinerja aparat yang kurang maksimal.

Hal itu didapatinya saat menyambangi Kantor Kelurahan Margahayu, Kecamatan Bekasi Selatan, sekitar pukul 08.00 WIB. Di kantor tersebut, mantan wakil wali kota itu menemukan pelaksana tugas sekretaris lurah dan sejumlah kepala seksi belum hadir.

"Padahal sudah memasuki jam kerja," kata Rahmat saat inspeksi. Menurut dia, jika kantor kelurahan tersebut terus menganut kinerja yang tidak disiplin, otomatis pelayanan yang diberikan juga kurang optimal. "Bagaimana mau melayani. Personelnya tidak lengkap."

Kondisi hampir serupa ditemui Rahmat saat mendatangi Kantor Dinas Pendidikan, setengah pukul 08.30 WIB. Dari puluhan pengawas sekolah yang terdaftar, hanya beberapa saja yang hadir. Sebagian yang tidak hadir beralasan tengah bertugas di lapangan.

Rahmat menjelaskan, para pegawai yang bertugas di lapangan itu semestinya dibuat administrasi penugasan. Itu supaya tertib dalam absensi. "Nyatanya, administrasi penugasan pun tidak ada. Tanpa administrasi yang tertib, instansi ini seolah-olah bergerak tanpa arah," katanya.

Inspeksi selanjutnya dilakukan ke Kantor Dinas Kebersihan dan Dinas Pertamanan, Pemakaman, dan Penerangan Jalan Umum Kota Bekasi. Di instasi tersebut, politisi Partai Golkar itu menemui personel aparat yang hadir sudah lengkap. Kemungkinan, kata dia, itu karena jadwal masuk kerja sudah terlewat.

Lebih lanjut, Rahmat mengatakan bakal melakukan rutin inspeksi tersebut. Sebab, menurut dia, Ini merupakan bagian dari upaya penegakan disiplin dan etos kerja aparat. "Tindakan disiplin dan profesional tinggi sangat diharapkan masyarakat," ujarnya.

MUHAMMAD GHUFRON

Berita terpopuler lainnya:
Tersangka Suap Daging PKS Sewa Gadis Rp 10 Juta?
Kurir Suap Daging Ditangkap Bersama Gadis Muda
Gratifikasi Seks? Presiden PKS Tersenyum
KPK Lepas Gadis Seksi di Skandal Suap PKS
Suap Daging, Sampai Kiamat Tak Ada Penggeledahan di Kantor PKS
Impor Renyah 'Daging Berjanggut'


Anda sedang membaca artikel tentang

Gaya Blusukan Jokowi Ditiru Wali Kota Bekasi

Dengan url

http://kotabesarana.blogspot.com/2013/02/gaya-blusukan-jokowi-ditiru-wali-kota.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Gaya Blusukan Jokowi Ditiru Wali Kota Bekasi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Gaya Blusukan Jokowi Ditiru Wali Kota Bekasi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger